Sabtu, 24 November 2012

Cara Merawat Baterai Laptop Agar Tetap Segar heee


Merawat baterai laptop merupakan suatu hal yang harus dilakukan untuk menjaga keawetan dari baterai laptop Anda agar bisa lama dipake. Mungkin untuk sebagian dari Anda masih ada yang binggung tentang bagaimana cara merawat baterai laptop agar tetap awet dan tahan lama. Nahh di bawah ini akan saya sharing tips tentang merawat baterai laptop….


Tips cara merawat baterai laptop
  1. Jangan mengisi baterai saat Anda menggunakan laptop.
  2. Jangan tempatkan laptop pada tempat yang empuk. Hal tersebut dimaksudkan agar mesin tidak terlalu panas karena laptop juga membutuhkan sirkulasi udara, dan akan lebih baik jika menggunakan coolpad.
  3. Apabila Anda melakukan suatu pekerjaan yang diperkirakan daya baterai tidak mencukupi maka jangan paksakan baterai, lebih baik melepasnya.
  4. Jangan terlalu banyak membuka aplikasi. Karena semakin banyak aplikasi yang digunakan maka semakin besar juga konsumsi baterai.
  5. Simpan baterai dalam tempat yang sejuk saat lama tidak digunakan.
  6. Selalu mencabut carger saat baterai sudah terisi penuh, jangan biarkan baterai laptop Anda terisi secara berlebihan.
  7. Jangan biarkan baterai sampai kosong, karena justru akan memperpendek umur baterai

Semoga tips di atas bermanfaat bagi temen-temen sekalian….

1 komentar: